24 April 2024
Mengenal Lebih Jauh Microsoft Office

Mengenal Lebih Jauh Microsoft Office

Hallo Sobat Bhoster
Pada Video Sebelumnya Kita sudah membahas tentang pengertian antivirus beserta dengan contoh aplikasinya
Jika Sobat Bhoster belum mengetahui tentang Antivirus
Sobat Bhoster dapat menyaksikan pada video sebelumnya
Dan pada video kali ini kita akan membahas lebih dalam salah satu jenis Aplikasi yaitu Microsoft Office
Apa sih MS Office Itu ???
Fungsinya untuk apa sih?
Mari kita Bahas Bersama – sama

Ms. Office adalah sebuah paket aplikasi untuk perkantoran yang dikembangkan oleh perusahaan software ternama yaitu Microsoft. Software ini didesain untuk dapat berjalan pada sistem operasi windows, Mac Os, dan juga Linux, hanya saja untuk dapat digunakan pada sistem operasi Linux, Software Microsoft Office memerlukan sebuah aplikasi pembantu untuk Linux benama Wine.

Microsoft Office pertama kali dirilis pada tanggal 19 November 1990 yang dikemas dengan lisensi software shareware. Dari segi fitur, sobat Bhoster tentu tidak akan kecewa menggunakan software Office buatan Microsoft ini. Setiap aplikasi pada Ms. Office telah dibakali fitur – fitur yang cukup canggih dan mudah untuk sobat gunakan. Jadi jangan heran apabila sobat komputer ketagihan untuk selalu menggunakan software Ms. Office untuk keperluan administrasi perkantoran.

Secara garis besar fungsi Microsoft Office adalah untuk menyelesaikan administrasi perkantoran, seperti pembuatan laporan, entri data, Presentasi dan lain sebagainya. Akan tetapi tiap – tiap kebutuhan administrasi perkantoran dapat ditangani oleh aplikasi – aplikasi khusus dalam paket Ms Office. Misalnya apabila sobat komputer ingin membuat sebuah proposal, Ms. Word dapat membantu sobat untuk menyelesaikannya. Dan apabila sobat memerlukan rekap data perusahaan, sobat dapat menggunakan Ms. Excel dalam paket Ms. Office.

Nah !!! Barusan kita sudah membahas tentang pengertian dan fungsi dari MS Office
Sekarang kita lanjut bahas mengenai contoh MS Office itu sendiri
ada beberapa tools MS Office yang sudah sangat familiar, diantaranya :
1 MS Word
2 MS Excel
3 MS Power Point
4 MS Outlook
5 dll

Oke Sobat Bhoster kita sudah membahas tentang MS Office dari pengertian sampai dengan contohnya
Setelah ini kita akan membahas lebih detail mengenai beberapa tools MS Office yang sudah kita sebut tadi
Ingin tahu lebih dalam tentang tools MS office tadi???
Saksikan di video selanjutnya
Salam Bhoster

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *